22 December 2010

Pengumuman Hasil Tes CPNSD Kabupaten Gresik 2010


Menyambung postingan saya sebelumnya tentang Penerimaan CPNSD Kabupaten Gresik 2010, maka kali ini saya akan memberikan link untuk mendownload Pengumuman Hasil Tes CPNSD Kabupaten Gresik 2010. Sebenarnya pengumuman ini bisa langsung didownload di situs resmi pemerintah kabupaten Gresik http://www.gresik.go.id/namun karena ada keluhan dari salah seorang teman yang kesulitan mengakses situs tersebut (mungkin sedang down karena banyaknya yang mengakses) maka saya berinisiatif untuk menulis postingan ini dengan memberikan link download yang langsung mengarah ke servernya.

Bagi anda yang menunggu-nunggu pengumuman hasil tes silahkan download melalui link-link berikut ini:
Daftar Nama LULUS CPNSD Pemkab Gresik 2010 Kategori GURU
http://www.gresik.go.id/Pengumuman/guru.pdf
Daftar Nama LULUS CPNSD Pemkab Gresik 2010 Kategori KESEHATAN
http://www.gresik.go.id/Pengumuman/kesehatan.pdf
Daftar Nama LULUS CPNSD Pemkab Gresik 2010 Kategori TEKNIS
http://www.gresik.go.id/Pengumuman/teknis.pdf

Selamat dan sukses bagi anda yang diterima, tetap semangat bagi yang belum mungkin masih belum saatnya.
"Kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda"

12 December 2010

Ariel Ciptakan Puisi Dari Balik Jeruji Besi

Mungkin anda salah satu penggemar sang vokalis ini, Ariel Peterpan. Untuk sementara anda terpaksa harus menahan rindu untuk mendengarkan lagu-lagu ciptaan Ariel, karena seperti yang diketahui Ariel kini telah menjadi tahanan Bareskrim dalam kasus video porno yang dibintanginya bersama Cut Tari dan Luna Maya yang sempat menghebohkan beberapa waktu lalu.

Namun seorang seniman tetaplah seorang seniman, dimanapun ia berbada, dibalik jeruji besi sekalipun, pasti akan ada karya yang tercipta, karena karya adalah hidup mereka. Salah satunya adalah puisi ciptaan Ariel berikut ini :

Jika aku bicara sekarang, dan sebagian lagi akan menyalahkan saya.

Tetapi sebagian lagi akan memaklumi dunia. Dan mereka akan memetik hal yang baik dari kemakluman itu atau hanya keburukannya

Maafkan saya lebih baik diam

Jika saya bersuara sekarang, maka itu hanya membuat saya sedikit terlihat lebih baik.

Dan beberapa lainnya terlihat lebih buruk sebenarnya. Maka saya lebih baik diam

Jika saya berkata sekarang. Maka hanya ada caci maki memuakkan serta semua hina pada keadila. Maka saya lebih baik diam

Saya hanya akan berkata pada Tuhan, bersuara pada yang berhak, berkata pada diri sendiri, lalu diam kepada yang lainnya.

Lalu biarkan seleksi Tuhan bekerja pada hati setiap orang.

Bareskrim 2010, Ariel

Sejatinya puisi ini akan dibacakan oleh Luna Maya yang juga direncanakan mewakili Ariel untuk menerima penghargaan sebagai salah satu dari 50 Penyanyi Terbaik versi majalah Rolling Stone Indonesia. Namun sayangnya Luna Maya datang terlambat sehingga penghargaan diwakilkan oleh sang keybordis, David, dan puisi dibacakan oleh sang pembawa acara Alvin Adam.

06 December 2010

Irfan Bachdim Asli WNI Bukan Pemain Naturalisasi

Saat ini publik sepak bola Indonesia sedang hangat-hangatnya membicarakan timnas PSSI yang sedang berlaga diajang AFF Suzuki Cup 2010. Dua kali kemenangan telak timnas Indonesia atas lawan-lawanya (5-1 atas Malaysia dan 6-0 atas Laos) membuat publik sepakbola Indonesia semakin yakin dan percaya jika inilah saatnya timnas Indonesia berprestasi dengan menjuarai turnamen sepak bola terbesar se Asia Tenggara ini.


Salah satu pemain anyar yang menjadi sorotan publik di timnas Indonesia adalah Irfan Bachdim, pemain berusia 22 tahun ini tampil memukau di 2 pertandingan terakhir, 2 gol sudah dia sumbangkan untuk "merah putih". Banyak yang menganggap Irfan Bachdim ini adalah pemain naturalisasi, bahkan presenter televisi nasional-pun sering menyebutnya demikian, tentu hal ini kurang tepat.

Sebenarnya Irfan Bachdim bukanlah pemain naturalisasi, Irfan Bachdim merupakan pemain sepak bola Indonesia berdarah campuran (ayah) Indonesia dan (Ibu) Belanda. Memang benar Irfan lahir dan dibesarkan di Belanda, tapi Irfan tidak kehilangan hak sebagai warga negara Indonesia karena ia mengikuti kewarganegaraan ayahnya Noval Bachdim. Noval Bachdim sendiri adalah pemain sepak bola nasioanal yang pernah membela Persema di era 80-an.

Mari kita analisa bersama, salah satu syarat seseorang dapat menjadi warga negara Indonesaia (WNI) adalah telah tinggal di Indonesia minimal 5 tahun secara berturut-turut. Seperti pemain naturalisasi Cristian Gonzales, Ia dapat dinaturalisasi karena telah memenuhi syarat diatas, bahkan 'El Loco' telah menikah dan mempunyai anak dengan wanita Indonesia. Bandingkan dengan Irfan Bachdim, Irfan Bachdim tidak membutuhkan syarat diatas untuk dinaturalisasi, karena memang Irfan bukan pemain asing yang harus dinaturalisasi melainkan sejak awal Irfan memang Warga Negara Indonesia (WNI) yang lahir dan dibesarkan di Belanda.

Jika ada yang mau menambahkan atau mungkin ada yang menyangkal tulisan diatas silahkan didiskusikan dikolom komentar saja.